Buku ini merupakan salah satu upaya Kolofon Media sebagai lini baru dari Buku Mojok Grup untuk mengabadikan momen kebersamaan dari acara Festival Penulis Perempuan 2024 yang diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Perempuan Internasional atau dikenal sebagai IWD (International Women’s Day) sekaligus untuk memperingati ulang tahun Buku Mojok yang ke-9 tahun. Buku ini mungkin tidak sempurna, tapi dalam ketidaksempurnaannya, terdapat cerita-cerita nyata yang layak untuk didengar dari para penulis yang berkontribusi.